Keluarga Laporkan Warga Lampung Utara Hilang ke Polisi

Avatar photo

- Penulis

Rabu, 17 Desember 2025 - 09:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keluarga Laporkan Warga Lampung Utara Hilang ke Polisi

Kompastuntas.com, Kotabumi — Keluarga melaporkan Adi Irawan (32), warga Desa Buring Kencana, Kecamatan Blambangan Pagar, Kabupaten Lampung Utara, sebagai orang hilang ke Polres Lampung Utara setelah yang bersangkutan tidak kembali ke rumah sejak Senin, 15 Desember 2025.

Laporan tersebut disampaikan oleh adik kandung korban, Elham, pada Selasa, 16 Desember 2025, di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Lampung Utara. Kepolisian kemudian menerbitkan Surat Keterangan Orang Hilang bernomor SK/10/XII/2025/SPKT Polres Lampung Utara.

Baca Juga :  Bupati Tubaba Dan Basnaz Akan Membangun Rumah Minak Ibu

Elham menjelaskan, kakaknya berangkat dari rumah sekitar pukul 06.30 WIB dengan tujuan menjemput anak dan istrinya di Desa Pulung Kencana, Kabupaten Tulang Bawang Barat. “Berangkat dari rumah sekitar jam 06.30 pagi WIB tanggal 15 Desember 2025. Pamit untuk menjemput anak dan juga istri di Pulung Kencana, Tulang Bawang Barat. Membawa kendaraan bermotor Vario 125 warna biru tahun 2021,” kata Elham.

Menurut Elham, saat terakhir terlihat, Adi Irawan mengenakan baju berwarna army, celana jeans biru, dan helm berwarna pink. “Sampai saat ini belum ada kabar. Yang bersangkutan juga tidak membawa alat komunikasi dan identitas,” ujar Elham.

Baca Juga :  Oknum Anggota DPRD Lamteng Diduga Tipu Dua Investor MBG, Uang Rp400 Juta Hilang Tidak Jelas

Keluarga mengaku telah berupaya melakukan pencarian secara mandiri sebelum akhirnya melapor ke pihak kepolisian. Hingga kini, keberadaan Adi Irawan belum diketahui.

Polres Lampung Utara mengimbau masyarakat yang mengetahui informasi terkait keberadaan korban agar segera melapor ke kantor polisi terdekat guna membantu proses pencarian.

Berita Terkait

Anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung, Deni Ribowo, menanggapi viralnya video konten kreator lokal Oniparawijaya
Dinas Perdagangan Angkat Bicara Terkait Dugaan Pungli di Pasar Pasir Gintung
Pemerintah Provinsi Lampung melepas 42 penyuluh pertanian untuk bertugas di Kementerian Pertanian Republik Indonesia
Realisasi PAD Lampung 2025 Turun, Kepala Bapenda Jelaskan Penyebab Tunda Bayar Pemprov
Milad Fajar Sumatera ke-15 Tahun, Direktur Utama Deni Kurniawan Bagikan Tali Asih, Alat Tulis, dan Bantuan Masjid Warga Negeri Olok Gading
Polda Lampung Terus Dalami Kasus Illegal Logging di Sakhbardong Pesisir Barat
Kunjungi Balai Wartawan, Polda Lampung Sampaikan Permohonan Maaf ke PWI
Inspektur Provinsi Lampung, Bayana, mengatakan bahwa selama ini pengawasan di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung masih dilakukan secara konvensional.
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 21:30 WIB

Dinas Perdagangan Angkat Bicara Terkait Dugaan Pungli di Pasar Pasir Gintung

Selasa, 6 Januari 2026 - 10:29 WIB

Pemerintah Provinsi Lampung melepas 42 penyuluh pertanian untuk bertugas di Kementerian Pertanian Republik Indonesia

Sabtu, 3 Januari 2026 - 13:11 WIB

Realisasi PAD Lampung 2025 Turun, Kepala Bapenda Jelaskan Penyebab Tunda Bayar Pemprov

Rabu, 31 Desember 2025 - 23:51 WIB

Milad Fajar Sumatera ke-15 Tahun, Direktur Utama Deni Kurniawan Bagikan Tali Asih, Alat Tulis, dan Bantuan Masjid Warga Negeri Olok Gading

Rabu, 31 Desember 2025 - 21:04 WIB

Polda Lampung Terus Dalami Kasus Illegal Logging di Sakhbardong Pesisir Barat

Berita Terbaru

Pemerintahan

Pemprov Lampung Buka Peluang Kerjasama dengan Sucofindo

Rabu, 14 Jan 2026 - 22:35 WIB